Breaking News

Peletakan Batu Pertama Ponpes Hidayahtul Ulum

Kab Ciamis - Qjabar.com

Peletakkan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren (Ponpes)Hidayahtul Ulum di Dusun Tugu RT 33 RW 12 Desa Sukasenang, Kecamatan Sindangkasih Kab Ciamis Jawa Barat (Jum,at 30/08/2019)

Pimpinan Ponpes KH Asep Nur ilyas Hidayahtul Ulum Awipari Cibeurem Kota Tasikmalaya mengawali proses peletakan batu pertama pembangunan pondok pesantren didampingi tokoh ulama dan ustad Rendi Rohendi.

Acara tersebut di hadir juga oleh mantan Kades Desa Sukasenang Drs H wawan,Kepala Dusun Tugu Ara Suhara,Ulama dan tokoh masyarakat, serta puluhan jamaah dari berbagai daerah memadati lokasi rencana pembangunan ponpes  Hidayahtul Ulum di Dusun Tugu Desa Sukasenang

Panitia pelaksana ponpes  Hidayahtul Ulum Toto mengatakan, "Ponpes Hidayahtul Ulum tersebut akan dibangun di lahan seluas kurang lebih 17 bata. Proses pembangunan akan dilakukan secara bertahap, dan diperkirakan menghabiskan total dana sekitar Rp 300 jutaan. Pada tahap pertama prioritas pembangunan meliputi fasilitas utama ponpes yakni rumah pendidik,tempat santri,dan tempat pendidikan
  "Ketiganya tidak ditargetkan tergantung biayaya,tapi mudah mudah tahun sekarang beres Pembangunan Ponpes ini, menggunakan dana dari warga dan keluarga Ustadz Rendi Rohendi, simpatisan dan penyandang dana yang tidak terikat," kata  Toto.

Harapannya kalau ada perkembangan kedepannya ingin ditingkatkan bangunan nya untuk ruangan yang lainnya imbuhnya

Ustadz Rendi Rohendi mengatakan, "dengan didirikannya ponpes Hidayahtul Ulum ini diharapkan regenerasi dakwah Islam khususnya masyarakat disekitar sini dapat berjalan dengan baik. Dakwah ini tidak boleh putus, harus sambung menyambung sebagai wujud kontribusi positif dari ponpes untuk bangsa dan negara dalam bidang pembangunan mental dan moral masyarakat. "Pungkasnya.

Jurnalis.(H2)

Tidak ada komentar