Breaking News

Pemerintah Kecamatan Katapang Laksananakan Monev Di Tujuh Desa


Kabupaten Bandung Qjabar.com 

Pemerintah Kecamatan Katapang  laksananakan monitoring dan evaluasi di tujuh desa, dan untuk hari ini yang terakhir di Desa Cilampeni, Kecamatan Katapang Kabupaten Bandung (1/11/2023).

Hal ini dikatakan oleh Ketua Tim Monev/Sekretaris Camat Katapang, Agus Setia Rohmana, Alhamdulilah pada hari ini kami bisa melaksanakan monev yang terakhir di Desa Cilampeni, sebelumnya kami melaksanakan monev di Desa Sukamukti, Desa Banyusari, Desa Gandasari, Desa Katapang, Desa Pangauban dan Desa Sangkanhurip, dimana wilayah Kecamatan Katapang ada 7 desa. 

Kami disini dalam melaksanakan monev didampingi oleh Kanit Satpol PP, Kasi Penerintahan, Kasi Sosbud, Kasi Pemberdayaan dan Kasi Pembangunan.

Kami dari pemerintahan kecamatan tentunya harus memberikan masukan, dorongan dan pembinaan pada desa - desa yang ada diwilayah Kecamatan Katapang, sejauhmana program desa - desa yang sudah dilaksanakan baik melaui ADD, ADPD, Bantuan Provinsi, Rembug BEDAS,  Saba Desa dan lain sebagainya. 

Hal itu tentunya kami terus berupaya melakukan monev ini agar dalam melaksanakan program desa sesuai dengan aturan dan ketentuan yang sudah ditentukan, hal ini tentunya kami harus melakukan langkah - langkah terbaik agar desa - desa harus menjalani program desa sesuai dengan aturan yang telah ditentukan.



Reporter : Yun.s



Tidak ada komentar