Breaking News

Warga Desa Kujang, Adakan Pelatihan Pemulasaraan Jenazah

Cikoneng Ciamis - Qjabar.com

Pemerintah desa Kujang kecamatan Cikoneng kabupaten Ciamis giat melaksanakan pembekalan dan peningkatan kemampuan masyarakat melalui pelatihan pemulasaraan jenazah pada program peningkatan kapasitas, bertempat di aula desa. Jum'at,22/09/2023

Saat dikonfirmasi Sekretaris Desa Kujang Dudung mengatakan, kegiatan ini guna meningkatkan kapasitas masyarakat dan merupakan suatu proses untuk melakukan sesuatu atau serangkaian kegiatan yang ada di masyarakat, perubahan multilevel di dalam individu, kelompok -kelompok, organisasi dan sistem dalam rangka untuk memperkuat kemampuan penyesuaian individu dan organisasi. Ucapnya. 

Tambahnya, Peningkatan Kapasitas itu sendiri menjadi hal yang mutlak agar pemerintah desa dapat berkembang dan beradaptasi dengan lingkungan dan masyarakat. Secara umum ,capacity building (Peningkatan Kapasitas) dapat diartikan sebagai proses meningkatkan pengetahuan, keterampilan (skills), sikap (attitude) dan perilaku (bihaviur) dari SDM masyarakat itu sendiri. Dan Alhamdulillah melalui program ini dirasakan sangat penting manfaatnya oleh masyarakat hingga pada kegiatan pelatihan pemulasaraan mayat ini antusias warga begitu baik. Salah satunya bagaimana cara memandikan dan mengkapani jenazah.

Pada kali ini pun, kami membatasi jumlah warga yang mengikuti pelatihan tersebut disesuaikan dengan bajet dan anģgaran dan dilaksanakan selama 2 hari, kita libatkan dari 14 Ke RW an yang ada di desa kami masing-masing mengikut sertakan 6 warga masyarakat dan total 84 orang ditambah pemateri ustadz/ustadzah dari pondok pesantren yang ada di wilayah desa Kujang. "Papar Dudung.

Peningkatan kapasitas ini sendiri bersumber dari Dana Desa Tahap 2 Tahun 2023, besar harapan kami semoga ilmu yang didapat melalui pelatihan pemulasaraan jenazah dapat diamalkan, berdayaguna untuk masyarakat dan lingkungan. " Khaerun Naas Alladzi Yan Fa'ahun Naas/ sebaik-baiknya manusia adalah yang memberikan manfaat bagi manusia lainya" dan kita harus ingat Kullul Naas Dzaaiqotul Mauut.

Dan alhamdulillah mereka yang pernah mengikuti pelatihan pemulasaraan jenazah, bisa dipraktekan kepada keluarga, lingkungan dan juga didaerah lainya diluar desa Kujang. "Pungkasnya.

Tidak ada komentar