Breaking News

Disperkimtan Mendapatkan Penghargaan " Perangkat Daerah Teraktif " Pembuatan Lubang LCO


Kabupaten Bandung Qjabar.com


Kepala Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman Dan Pertanahan kabupaten Bandung Wahyudin, ST mendapat penghargaan dari pemerintah Kabupaten Bandung sebagai "perangkat daerah teraktif " Penghargaan tersebut merupakan puncak bulan gebyar LCO 2023 serta pemecahan rekor MURI . 

Penghargaan tersebut yang merupakan atas perangkat daerah teraktif pembuatan lubang LCO sebanyak 800 lubang yang dikerjakan oleh Disperkimtan yang dikepalai kepala dinas Wahyudin, ST. 

Wahyudin, ST mengucapkan Terimakasih kepada Bupati Bandung Dadang Supriatna  sebagai pimpinan di kabupaten Bandung yang telah memberikan penghargaan kepada Disperkimtan sebagai perangkat daerah teraktif dalam pembuatan lubang LCO. 
Pembuatan lubang LCO tersebut yang tidak hanya berada dilingkungan kantor disperkimtan saja, pembuatan lubang LCO juga tersebar diluar kantor seperti contohnya sebagai bentuk kreativitas UPTD rumah susun jatisari yang berada di kecamatan kutawaringin yang memanfaatkan barang bekas untuk membuat lubang biopori. 

Program tersebut semoga berkelanjutan dan kita tetap mendukung program pemerintah Kabupaten Bandung yang "BEDAS" Bangkit Edukatif Dinamis Agamis Dan Sejahtera. 




Reporter : Yun.s


Tidak ada komentar